Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2008

Jari yang Hilang (dari Blognya Berani Gagal)

Suatu ketika, ada sebuah roda yang kehilangan salah satu jari-jarinya. Ia tampak sedih. Tanpa jari-jari yang lengkap, tentu, ia tak bisa lagi Berjalan dengan lancar. Hal ini terjadi saat ia melaju terlalu kencang ketika melintasi hutan. Karena terburu-buru, ia melupakan, ada satu jari-jari yang jatuh dan terlepas. Kini sang roda pun bingung. Kemana kah hendak di cari satu bagian tubuhnya itu? Sang roda pun berbalik arah. Ia kembali menyusuri jejak-jejak yang pernah di tinggalkannya. Perlahan, di tapakinya jalan-jalan itu. Satu demi satu di perhatikannya dengan seksama. Setiap benda di amati, dan di cermati, berharap, akan di temukannya jari-jari yang hilang itu. Ditemuinya kembali rerumputan dan ilalang. Dihampirinya kembali bunga-bunga di tengah padang. Dikunjunginya kembali semut dan serangga kecil di jalanan.Dan dilewatinya lagi semua batu-batu dan kerikil-kerikil pualam. Hei....semuanya tampak lain. Ya, sewaktu sang roda melintasi jalan itu dengan laju yang kencang, semua hal tadi ...

Ara dan Belalang Sembah

22 Jan 08 Sore itu kami sedang berkebun di belakang. Aku sibuk dengan slang air ditangan. Eyang dan Arif sibuk dengan rumput yang mulai tumbuh liar. Sementara Ara sibuk berlarian kesana kemari bersama Potter, anjing kami yang pintar main bola. Ara bergerak dari ujung ke ujung kebun mengejar Potter yang juga ribut berlarian menggiring bola. Tib-tiba seekor belalang menclok di pundak Arif, anak asuh kami. Lalu belalang itu diberikan pada Ara. Mulanya Ara terlihat geli pada belalang yang ramah itu. Tapi lama-kelamaan dia mau memegang dan mengelus-elusnya. Belalang sembah adalah sejenis serangga pemangsa daun yang punya empat kaki belakang dan dua kaki depan yang menyerupai tangan. Dua "tangan" itu selalu dalam posisi seperti menyembah. Tapi dia belalang yang ramah. Setiap kita meletakkannya diujung jari, dia akan berjalan-jalan dengan santai dari jari jempol ke jari manis. Berhenti sebentar untuk menyembah, lalu jalan lagi sambil menghitung berapa jumplah bulu yang dimiliki oran...

Sempoa Warna

Step 2 mengenalkan warna pada Ara. Cara menggunakannya, pindahkan kancing ke warna yg sesuai. Sampai sekarang Ara belum tertarik untuk menggunakannya. Sering dia minta sempoa diturunkan dari lemarinya, tapi tujuannya buat dicopoti kancingnya... Setidaknya Ara sudah mengenal warna2 dasar. Setiap habis mandi, aku selalu minta dia untuk menunjukkan warna-warna laci pakaiannya sesuai dengan yang aku minta. Alhamdulillah, hampir 90% jawabannya betul. Orange warna Jingga, Blue warna Biru, Yellow warna Kuning, Green warna Hijau dan Pink warna Merah Muda....
Gambar
24 Juni 2005 USG Bulan ke dua. Hai....!!!! Lihat anakku!!! Sekecil itu sudah mulai menunjukkan calon kepala, dua tangan dan dua kaki... Subhanallah.... Perasaanku saat itu : Alhamdulillah aku merasa sangat...sangat... sangat... siap.... Inilah tujuan hidupku saat ini. Memberikan yang terbaik untuk orang-orang yang aku cintai. Orangtua, suami, orang-orang yang senantiasa mendukung aku mencintai aku.... Aku berusaha tidak mengeluh, merasa bersalah jika terlalu meminta lebih. Jadi periode nyidam lewat sudah.... aku nggak pingin apa-apa, karena yang aku inginkan sudah ada di tubuhku. Suamiku jauh di ujung timur Indonesia. Tidak mungkin buat aku untuk bermanja-manja pada seseorang yang berusaha memberikan yang terbaik yang dia bisa lakukan. Meskipun kadang-kadang yang terbaik menurutnya, tidak sama dengan yang aku pikirkan. Sampai bulan ini, tidak ada satu teman kantorpun yang tahu kalau aku sudah mengandung di bulan yang kedua ini. Perubahan tubuhku pun tidak terlalu nampak. Justru berat ...

Parenting With Love

I have already discussed the importance of reinforcing positivebehavior with our children. This point was driven home even moreupon reading the book, "Parenting With Love" by Glenn I. Latham. He opens his book with this point: "Behavior is Largely a Productof It's Immediate Environment." He goes on to explain, "Simplyput, fix the environment and you will fix the behavior. The firstlesson to be learned by parents is the importance of creating anenvironment in the home that will encourage and reinforceappropriate behavior." (Latham p.1) He later goes on to state: "Of all the consequences that reinforcethe behavior of children, I have found nothing to be more powerfulthan parental attention. Over the years, as I have worked withfamilies, I have been interested to note that, on average, morethan 95 percent of all appropriate child behavior never receivesany parental attention whatsoever. It is simply ignored, very muchin harmony with that unfort...

Baju Baru Hadiah Ulang Tahun...

18 Jan 08 Seminggu yang lalu, pak ekspedisi datang. Katanya ada kiriman dari Surabaya. Dibungkus cantik (sayang lupa diproto). Ibu langsung teriak " Aciiiiikkkkk...... hadiah ulangtahun dari dik Eka......." Baju baru dari tante Lupi. Warnanya biru muda. Tadi pagi dipake Ara buat nganter eyang arisan, dipadu celana panjang jeans yg dibelikan papa waktu lebaran kemarin. Dilipat tiga kali plus sepatu boot, K.E.R.E.N...

Perang Daun Lamtoro

Permainan ini dimainkan minimal 2 orang. Siapkan pucuk ranting daun pacar cina atau lamtoro diluruhkan seluruh daunnya. Sisakan ranting dengan bentuk huruf y, terdiri dari ranting utama dan dua ranting daun terujung, sehingga menyerupai sungut serangga. Simpul kedua ujungnya menyerupai simpul laso.

Stempel dari Pelepah Pisang

Potong pelepah pisang, ambil pangkalnya yang berpenampang besar. Bersihkan sisi-sisi yang kasar. Siapkan beberapa pewarna makanan dalam palet dan selembar kertas gambar. Biarkan anak bereksperimen dengan stempel pelepah pisang dengan warna-warna yang ada. Latihan ini berfungsi untuk melatih imajinasi.

Membuat Lukisan dari Ubi Jalar

Siapkan ubi jalar yang agak besar. Iris melintang. Gambar permukaannya sesuai dengan kesenangan anak. Bisa berupa hewan, buah, tokoh kartun. Setelah itu ukir ubi untuk memperjelas relief gambar. Gambar harus menonjol, jadi sisi diluar gambar dihilangkan. Memang sedikit memerlukan latihan. Setelah relief jadi, siapkan pewarna makanan atau cat air dan kertas gambar. Biarkan anak bereksplorasi dengan bahan-bahan tersebut. source : Aunty Endang's Story

Antara Landak, Belalang, Gangsir, Laron dan Tawon

Puas bermain air di selokan kecil Kemuning, perut kami mulai berteriak minta diisi. Ara sudah mulai memainkan jempol tangan kirinya. Sebentar masuk mulut, sebentar masuk hidung, sebentar masuk telinga. Biasanya, itu tanda dia mulai lapar. Lapar nasi maksudnya. Kalaupun kita berikan camilan atau susu, pasti dia akan menggelengkan kepalanya. Semangkuk bubur Manado berwarna hijau tua, dalam sekejap dihabiskannya. Sementara yang tua-tua mengganjal perut dengan seiris besar brownies putih telur non kolesterol dan sebotol air mineral. Wuah.... lumayan lah... Sampai di pertigaan ruas Sala-Tawangmangu, kami dihadapkan pada dua pilihan. Turun, dan makan ikan bakar di restoran yang tadi sempat kami lihat ramai pengunjung. Atau naik, menuju Tawangmangu dengan pilihan Pecel Yu Gi, Sate Kelinci, atau Sate Landak. Akhirnya kesepakatan ber empat (soalnya Ara ikut ngangguk...) kami pilih makan Sate Landak. Warung Sate Landak di Tawangmangu ini letaknya tidak jauh dari jalan utama. Sebuah jalan alterna...

The 2nd Ann.....

Gambar
24 Desember 2007 Jam 15.00 aku lari pergi ke Mahkota Bakery. Beli kue tart ukuran medium seharga 59 rb, sebuah lilin berbentuk angka 2. Dari sana lari lagi ke warung bu Dadi. Pesan mie panjang umur untuk anakku tercinta. Lihat bahagianya dia. Meskipun tidak diijinkan bongkar kue dulu, dia tetep aja lari.... cherry iam coming....

Dandang Gula

Ana kidung, rumeksa ing wengi.... Teguh ayu luputa ing lara Luputa bilahi kabeh..... Jim setan datan purun Paneluhan tan ana sing wani Miwah panggawe ala Gunaning wong luput Geni atemahan tirta Maling ngadoh tan ngganggu mring mami Guna duduk pan sirna..... Ada kidung ditembangkan di malam hari Memohon agar dijauhkan dari sakit Dijauhkan dari segala kesulitan Jin dan setan jangan datang Ilmu Teluh tidak ada yang berani Juga para pembuat kejahatan dan sihir dari orang-orang yang keliru Api padam disiram air Pencuri menjauh tidak berani mengganggu kita Dan sihir segera sirna..... PS : Ara, ketika kamu dewasa berusahalah agar kamu bisa menyanyikan tembang ini. Tembang ini dinyanyikan Eyang papa & Eyang mama ketika ibu tak bisa tidur, tembang ini juga yang dilantunkan Eyang Mama ketika kamu susah tidur. Mama berharap, tembang ini hidup disepanjang jaman bahkan sampai anak cucumu kelak. Menjaga dan mengingatkan, bahwa dengan kedamaian, kita bisa mengusir angkara murka disekeliling kita....

Heart Work

Oleh: Rhenald Kasali Orang-orang dulu mengajarkan kita kerja keras (hardwork), tetapi para pakar sekarang mengatakan hardwork saja tidak cukup. Dibutuhkan heartwork (bekerja dengan hati) untuk mencapai keberhasilan. Hari-hari ini saya sedang menikmati liburan di Jepang, dan saya lihat sendiri bagaimana orang-orang di Jepang bekerja sengan sepenuh hati. Merekamenegur anak-anak saya di Universal Studio dengan tutur kata yang halus dan penuh senyum, berbeda sekali dengan petugas yang memarahi saya distasiun Gambir atau membentak sopir saya di Bandara Soekarno-Hatta.Seorang pria Jepang berusia 30-an yang ditugasi mengantar dan menjemput saya selama di sini menunjukkan kesungguhan hatinya. Datang tepat waktu,mengerjakan apa saja yang diminta dengan penuh senyum. Bahasanya halus, sesekali ia berbahasa Indonesia dan Bali. Layanan yang saya terima jelas berbeda dengan apa yang pernah saya alami di atas pesawat terbang milik Armada Amerika. Mereka bergerak cepat dan bisa memerintah kami sebagai...

My Little Star Upcoming...

Gambar
27 Mei 2005 Hari itu aku memutuskan untuk kontrol dr Sophin Arfian SpOG di klinik Padma. Aku sudah terlambat menstruasi selama hampir 17 hari. My last periode was April 13th 2005.Aku sama sekali tidak menyangka sedemikian cepat menstruasi ku berhenti, setelah dua bulan terakhir ini dalam perawatan dr Sophin. Sebulan terakhir aku mengkonsumsi obat anti stress dan pemicu kesuburan karena suami pulang tidak tepat pada masa subur. Bukan kehamilan yang aku khawatirkan, tetapi malah kemungkinan aku mendapat menopouse dini.Bagaimana tidak, aku baru saja berulangtahun yang ke 38. Dua tahun usia perkawinan menanti si buah hati, sudah membuat kami berdua pasrah jika Tuhan tidak mengijinkan kami mendapatkannya. Satu hal yang harus di pertimbangkan adalah perasaan ibu. Itu lebih mendominasi. Aku tahu, ibu sangat mengharapkan kehamilan ini.Setelah mengalami banyak kekecewaan dalam hidupnya. Terputusnya kasih sayang ibu kandung, jarak umur yang besar dengan kakak-kakak perempuannya, ditinggal suami ...

Semakin Menakjubkan

11 Januari 2008 Ara..... kalau boleh mengeluh....melelahkan sekali Tapi yang seharusnya aku lakukan adalah bersyukur...... Thanks God, she is smart..... Hari ini secara mengejutkan kosa katanya bertambah banyak sekali.... Eyangnya goreng bakwan jagung dia bilang.... acik..... peeee, bukan nak... itu bakwan jagung, ko.... mpe... (maksudnya asyikkkkk tempe, ibu bilang bukan nak itu bakwan jagung, bukan ini tempe......) Pagi dia tunjuk hampir semua gambar buah dengan benar. Ketika mewarnai, aku pura-pura minta bantuan untuk mengambil warna : merah, kuning, biru, hijau, jingga semua benar.... Sayangnya kalau maknya meleng s'dikit, semua crayon "gripis" gara-gara digigiti. Seharian Ara nggak mau diam...... Goyang teruuuuussssss..... Ujung garasi sampai ujung kebun belakang dia jelajahi. Semua lemari dia oprak. Mik teh, cucu, aem kwe, yuk, apey....... (baca : mimik teh, susu, maem kue, jeruk, apel......) Yang paling menggemaskan, siang ini dia copot blous nya, tanpa bisa dilara...